Gejala kanker otak apa saja?

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
Q. Apa saja tanda tanda kanker otak? Sudah 3 bulan ini saya mengalami sakit kepala, awalnya ringan tapi sekarang menjadi berat, selalu sakit pas mau tidur dan bangun tidur, awal pusing di sebelah kiri bagian atas/tengah. Tidak cuma pusing, tulang, kaki, tanganku suka berat atau bisa di bilang mati gaya. Penglihatanku kabur sekarang, memang sih min, tapi ini lebih parah. Konsentrasi kurang. Muntah muntah dan dada serta perut bawah ulu hati sakit juga.
Mohon infonya ya.

A. Kanker otak punya banyak sekali gejala, jadi susah untuk dispesifikasikan.
Tidak semua kanker otak menyebabkan gejala-gejala atau tanda-tanda.
Ada beberapa kanker otak yang setelah kematian baru diketahui korbannya telah terjangkit.
Satu-satunya cara untuk mengetahui dengan pasti adalah dengan menjalani tes diagnostik.
Ataupun jika muncul gejala-gejala, yang paling umum terjadi adalah :
*sakit kepala
*Merasa badan lemas
*Tubuh terasa kaku
*Kesulitan berjalan
*Kejang
*Perubahan konsentrasi, memori, perhatian, atau kewaspadaan
*Mual, muntah: terutama di pagi hari
*Kelainan pada visi (misalnya, kehilangan penglihatan, ganda penglihatan perifer)
*Kesulitan berbicara
*Perubahan bertahap dalam kapasitas intelektual atau emosional

apa penyebab utama kanker otak?
Q. saya mempunyai sahabat yang di diagnosa kanker otak, di sering merasa pusing pada bagian yang sama dan soal penglihatan memang sudah sejak lama dia mengalami gangguan tapi yang membuat saya prihatin apakah orang yang terkena kanker otak juga sering keluar darah dari hidung nya

A. Faktor dari dalam

Merupakan faktor yang datang dari dalam diri sendiri. Yang utama adalah faktor keturunan / genetik. Jika ada sanak saudara yang punya riwayat menderita kanker otak, berarti peluang Anda terkena kanker otak lebih besar daripada mereka yang keluarganya tidak ada penderita kanker otak. Faktor kedua yang dapat memicu terjadinya kanker otak adalah riwayat benturan (jika kepala Anda pernah terbentur). Benturan ini dapat menyebabkan trauma pada jaringan otak, sehingga bisa jadi penyebab tumbuhnya jaringan abnormal dalam otak (yang kemudian dapat berkembang menjadi kanker otak).

Faktor dari luar

Merupakan faktor yang datang dari luar tubuh, pada umumnya berupa makanan dan radiasi. Obat-obatan tertentu yang diminum secara terus-menerus berpotensi menyebabkan kanker. Faktor-faktor lainnya:

â¢Pola hidup yang kurang sehat: misalnya merokok, makanan berlemak, kurang serat, dsb.
â¢Bahan karsiogenik: minyak goreng yang dipakai berulang-ulang, bahan kimia yang termakan
â¢Radiasi: paparan radiasi dalam gelombang tertentu dapat memicu berkembangnya sel kanker

Ingin Bertanya Tentang Kanker Otak..!?
Q. Teman2 sekalian,saya ingin bertanya,jika seseorang terkena kanker otak,dan org tersebut melakukan operasi..apakah setelah operasi orang tersebut akan hilang ingatan atau tidak?dan adakah cara lain selain operasi?mohon pencerahannya tmn2 sekalian :)

A. tidak, cari referensi di google herbal2 yg bisa menyembuhkan kanker otak, berdoa dan resapi kesalahan2 yg dulu pernah anda langgar ( makanan dan prilaku). cobalah perpikir rasional dan positif dan kunjungi web.organisasi( mawar-kamboja), smoga membantu .

Apa Benar Kanker Otak Stadium Akhir Selalu Menyebabkan Kematian?
Q. mungkin apa ada kesempatan untuk sembuh bagi penderita kanker otak stadium akhir?Bagaimana sih cara agar kita terhindar dan berikan dong tips mencegah kanker.....

A. Kemungkinan untuk sembuh tetap ada, saya mempunyai seorang teman yang 3 bulan lalu menderita kanker otak stadium empat, setelah berobat selama 2 bulan stadium-nya turun menjadi 3.

Tip agar terhindar kanker:
1. kurangi mengkonsumsi daging, terutama jeroan dan daging bakar
2. perbanyak mengkonsumsi sayur dan buah..
3. istirahat yang cukup (secara kualitas)

Apakah ponsel dpt menyebabkan kanker otak?
Q. Apakah ponsel dpt menyebabkan kanker otak? Dan jika saya melakukan internet via ponsel apa juga masih terkena radioaktif? Apa tanda-tandanya kakau sudah terkena radioaktif? Tq

A. Banyak mitos beredar mengenai penggunaan ponsel atau handphone (HP), terutama radiasi yang ditimbulkan oleh alat komunikasi tersebut. Konon, memakai ponsel bisa menyebabkan tumor dan kanker. Benarkah?

"Sejujurnya hingga sekarang belum ada bukti yang pasti," kata Andrew Weil, MD, Direktur Program Pengobatan Integratif di College of Medicine, University of Arizona. Ponsel sering dianggap bisa menyebabkan tumor otak karena diyakini bisa mengantarkan gelombang elektromagnetik.

Namun, tumor sendiri butuh waktu yang lama untuk berkembang, bisa tahunan, bisa juga puluhan tahun. Jadi, dugaan ini masih harus dibuktikan lagi melalui penelitian jangka panjang.

Di satu sisi, dua laporan terbaru mengajak kita untuk tidak terlalu khawatir. Setelah membandingkan kebiasaan menelepon dengan ponsel lebih dari 300 pasien kanker otak dengan orang-orang yang sehat, para peneliti Jepang menyatakan tidak ada hubungan antara lamanya waktu bertelepon dengan kemungkinan mengidap kanker.

Selain itu, sebuah studi selama enam tahun di Inggris seputar teknologi telekomunikasi bergerak dan kesehatan juga tidak menemukan hubungan antara penggunaan ponsel jangka pendek (kurang dari 10 tahun) dengan kanker otak.

Meski demikian, peneliti lain menemukan hasil berbeda. Di Swedia, dilaporkan pada tahun 2006 bahwa kita memiliki risiko 240 persen lebih besar terkena kanker otak berbahaya, tepatnya di bagian kepala yang berdekatan dengan telinga yang sering digunakan untuk bertelepon.




Powered by Yahoo! Answers

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar